HUBUNGAN ANTARA KEDUDUKAN DAN FUNGSI PANCASILA TERHADAP RASA CINTA TANAH AIR PADA MATA PELAJARAN PPKN SISWA KELAS VIII MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 6 JOMBANG

SUPRIADI, SUPRIADI (2022) HUBUNGAN ANTARA KEDUDUKAN DAN FUNGSI PANCASILA TERHADAP RASA CINTA TANAH AIR PADA MATA PELAJARAN PPKN SISWA KELAS VIII MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 6 JOMBANG. Masters thesis, UNIVERSITAS DARUL ULUM.

[thumbnail of Abstrac] Text (Abstrac)
S2-2022-19010028-ABSTRAK.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (38kB)
[thumbnail of BAB I Pendahuluan] Text (BAB I Pendahuluan)
S2-2022-19010028-BAB I PENDAHULUAN.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (234kB)
[thumbnail of Bibliographic] Text (Bibliographic)
S2-2022-19010028-DAFTAR PUSTAKA.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (39kB)
[thumbnail of Full Reports] Text (Full Reports)
S2-2022-19010028-FULLREPORTS_ok.pdf
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (902kB) | Request a copy

Abstract

Pada penelitian ini, peneliti meneliti pembelajaran pada bidang studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, karena Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan bukan sejarah maka hal yang sangat substansial yang harus dipelajari adalah bagaimana penanamkan Rasa Cinta Tanah Air pada siswa sejak dini. Salah satu pengaplikasian rasa cinta tanah air adalah dengan pengadaan upacara bendera di sekolah. Pada saat ini masih sering dilakukan, tetapi seringkali peserta didik tidak disiplin dalam pelaksanaannya seperti bergurau ataupun bercanda ketika upacara bendera sudah dimulai. Hal ini mendorong peneliti untuk mengadakan penelitian Hubungan Antara Kedudukan Dan Fungsi Pancasila Terhadap Rasa Cinta Tanah Air Pada Mata Pelajaran PPKn Siswa Kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Jombang.
Metode dan jenis penelitian ini menggunakan kuantitati. Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah semua kelas VIII yang berjumlah 145 siswa. Sampel yang digunakan sebesar 106 siswa kelas VIII MTsN 6 Jombang.
Berdasarkan hasil perhitungan menunjukkan bahwa Nilai F sebesar 107,899 dengan nilai P- value sebesar 0,00 karena F hitung (107,899) > F tabel yaitu (3,20) maka H0 ditolak dan H1 diterima, yang berarti Kedudukan (X1) dan Fungsi Pancasila (X2) Siswa Kelas VIII Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan secara bersama-sama memiliki hubungan yang signifikan terhadap Rasa Cinta Tanah Air (Y). Sedangkan dalam perhitungan nilai t Kedudukan adalah sebesar 0,008 dengan P-value sebesar 0,00 Karena t hitung (0,008) > t tabel (- 0,148) yang berarti Kedudukan mempunyai hubungan yang signifikan terhadap Rasa Cinta Tanah Air Siswa Kelas VIII. Variabel Fungsi Pancasila menunjukkan determinasi efektif paling besar yaitu 82,7%. Dari hasil perhitungan tersebut dapat diketahui bahwa Kedudukan dan Fungsi Pancasila mampu memberikan determinasi efektif sebesar 82,7% terhadap Rasa Cinta Tanah Air Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Tema Pembelajaran Kedudukan dan Fungsi Pancasila, Rasa Cinta Tanah Air.
Subjects: L Education > L Education (General)
Universitas Darul Ulum > Pasca Sarjana > Pendidikan Islam
Universitas Darul Ulum > Pasca Sarjana > Pendidikan Islam
Depositing User: Supriadi Supriadi
Date Deposited: 04 Apr 2024 23:26
Last Modified: 04 Apr 2024 23:26
URI: http://repository.undar.ac.id/id/eprint/552

Actions (login required)

View Item
View Item